Destinasi Wisata Jakarta

Wisata Jakarta

Banyak destinasi wisata Jakarta yang menawarkan keindahan dan keunikan. Meskipun dikenal dengan kota metropolitan terbesar se-Asia Tenggara, namun Jakarta memiliki beragam tempat wisata yang sangat seru. Misalnya seperti kebun binatang, museum, taman, waterpark dan juga tempat bersejarah. Pastinya tempat wisata Jakarta ini mampu memberikan pengalaman liburan menyenangkan dan tidak terlupakan.

Destinasi Wisata Jakarta Recommended

Kota Jakarta memang memiliki daya tarik tersendiri baik bagi wisatawan dalam kota maupun dari luar kota. Karena menawarkan banyak tempat wisata menarik, tak heran jika banyak wisatawan memilih Jakarta untuk opsi liburan. Nah, bagi anda yang juga tertarik untuk berwisata ke Jakarta, berikut ini kami berikan ulasan mengenai destinasi wisata Jakarta yang recommended untuk anda kunjungi.

1. Taman Impian Jaya Ancol

Ancol merupakan tempat wisata Jakarta yang recommended untuk anda yang ingin menikmati waktu bersantai sejenak melupakan hiruk pikuk kota. Kawasan wisata ini menawarkan beragam wahana dengan suasana tempat yang sejuk. Hal tersebut karena Taman Ancol adalah tempat yang menawarkan nuansa pantai dan laut menawan sehingga cocok bangi anda yang ingin merasakan suasana damai di pinggiran laut Jakarta.

Adapun tiket masuk kawasan wisata ini adalah Rp 25.000 dan anda dapat mengelilingi Ancol sepuasnya. Disamping itu, anda juga bisa menemui beragam wahana menarik lainnya seperti wahana air, pagoda, faunaland, sea world dan yang lain.

2. Dunia Fantasi

Dufan adalah salah satu destinasi wisata favorit yang ditawarkan oleh Jakarta. Dufan adalah tempat bermain yang terletak di area Taman Impian Jaya Ancol. Anda perlu memasuki gerbang Taman Ancol agar bisa masuk serta bermain wahana yang ada di Dufan. Untuk menikmati wahana ini anda perlu membeli tiket seharga Rp 259.000/ orang.

Harga tersebut memang terbilang  tidak murah, namun tempat wisata ini memiliki banyak wahana permainan yang disukai banyak orang. Anda harus bersiap untuk memacu adrenalin dan mencoba beragam wahana yang disediakan.

3. Jakarta Aquarium

Jakarta Aquarium merupakan tempat wisata Jakarta berupa wisata bawah laut. Di tempat wisata ini terdapat ribuan spesies nonakuatik dan akuatik. Berada di kawasan Jakarta Barat, tempat wisata ini adalah aquarium indoor paling besar yang ada di Indonesia. Anda dapat berinteraksi langsung dengan beberapa hewan lain dengan ditemani oleh penjaga hewan berpengalaman.

Tempat wisata ini bukan hanya ditujukan untuk rekreasi saja, namun juga untuk memperkaya informasi tentang kehidupan bawah laut. Anda bahkan dapat melihat spesies hewan laut yang tidak terdapat di Indonesia, misalnya ikan hiu dan penguin. Harga tiket masuk kawasan wisata ini yaitu Rp 115.000 – Rp 175.000.

4. Waterbom Jakarta

Bagi anda yang hobi bermain air maka anda dapat memilih Waterbom Jakarta sebagai destinasi wisata wahana air yang recommended. Objek wisata yang berada di kawasan Pantai Indah Kapuk ini kan membuat anda memacu adrenalin dengan beragam wahana seru yang dimiliki.

Waterbom Jakarta merupakan satu pilihan waterpark terbesar yang ada di Jakarta. Objek wisata ini mengusung konsep yang cocok dengan warga perkotaan sebab mempunyai sejumlah spot foto menarik. Anda hanya perlu membayar  tiket masuk dengan harga antara Rp 120.000 hingga Rp 280.000 untuk menikmati wahana air yang tersedia di Waterbom Jakarta.

Itulah beberapa destinasi wisata Jakarta yang bisa anda jadikan sebagai rekomendasi saat ingin menikmati liburan bersama teman, kerabat dan keluarga. Banyak sekali objek wisata yang bisa dieksplor di Jakarta untuk memberikan pengalaman liburan yang menyenangkan sekaligus mengesankan. Jadi, anda pilih tempat wisata yang mana?

Leave a Reply